Names of Allah

Saturday, September 06, 2008

Romadhon mubarak

Segala puji hanya bagiMu ya Alloh,
yang telah mempertemukanku kembali RomadhonMu,
dan ingin ku azzamkan kembali,
akan kujadikan Romadhan kali ini,
sebagai titik penambahan semangatku.
Dan semoga Romadhon kali ini,
akan bisa menjadi pengingat dan pengevaluasi,
apa sajakah yang sudah kulakukan sesudah Romadhon yang lalu?

Romadhon ini ya Alloh...
jadikan indahnya mengisi relung jiwaku,
jadikan ghirohnya memicu denyut jantungku.
Aku ingin berjalan dan berlari,
mengkuti irama RomadhonMu.
Hingga bisa ku dapatkan.....
la'allakum tattaquun....
derajat taqwa dari Mu.

No comments: